LUWU, Aksaranews.id – Tim Vaksinasi Dinas Kesehatan Luwu bersama dengan tim mobile vaksinator dari Satuan Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Sulawesi Selatan menggelar Vaksinasi selama 7 hari berturut-turut.
Tim Vaksinasi ini menyasar Desa dan Sekolah di 6 Kecamatan yang ditunjuk yakni Kecamatan Bajo, Bajo Barat, Bua, Ponrang, Bupon dan Ponrang Selatan serta beberapa sekolah dasar yang saat ini melaksanakan vaksinasi anak dosis 2.
Kepala Dinas Kesehatan Luwu dr. Rosnawary Basir mengatakan kalau Vaksinasi kali ini melibatkan tim mobile vaksinator Provinsi Sulsel.
Vaksinasi kali ini sebagai upaya peningkatan pencapaian vaksinasi di provinsi Sulsel dan di Kabupaten Luwu pada khususnya” ucap dr. Rosnawary
Menurut dr. Rosnawary, tim mobile vaksinator akan bertugas membantu pelaksanaan dan pelayanan vaksinasi di Kabupaten Luwu tanggal 03 hingga 09 Maret 2022.
“Tim mobile vaksinator akan bersama dengan tim Puskesmas serta tim gabungan Nakes Polres untuk turun ke desa-desa serta sekolah sesuai jadwal di Kabupaten Luwu,” jelas Rosnawary. (Red).