Bupati Luwu, Keluarkan Edaran Ayah atau Wali Murid Antar Anak di Hari Pertama Sekolah Dukung Gerakan Ayah Teladan

LUWU, Aksaranews.id — Bupati Luwu, H. Patahudding, mengimbau para ayah dan wali murid untuk turut serta mengantar anak-anak mereka di hari pertama sekolah. Himbauan ini sebagai bagian dari dukungan terhadap Gerakan Ayah Teladan Indonesia (GATI), sebuah inisiatif nasional untuk mendorong keterlibatan ayah dalam pengasuhan anak sejak dini.

Langkah ini menindaklanjuti Surat Edaran BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan Nomor 613/PK.01.01/J22/2025, yang mengajak seluruh kepala daerah mendukung pelaksanaan Hari Pertama Sekolah Bersama Ayah.

Gerakan ini dinilai penting untuk membangun kedekatan emosional antara ayah dan anak serta mendukung tumbuh kembang anak secara menyeluruh.

Dalam himbauannya, Bupati Patahudding, Menghimbau pelaksanaan kegiatan ‘Hari Pertama Sekolah Bersama Ayah’ dI OPD atau Wilayah masing-masing, Menghimbau kepada ASN laki-laki yang memiliki anak usia sekolah untuk berpartisipasi dalam gerakan ini, dan Melakukan dokumentasi kegiatan, baik berupa foto, video, maupun testimoni, dan membagikannya melalui media sosial dan kanal komunikasi resmi OPD/Wilayah masing-masing.

Sementara itu, Kabag Umum Pemkab Luwu, Imran, membenarkan adanya surat edaran tersebut. “Iya surat edaran itu benar, dan memang itu berlaku di seluruh Indonesia, bukan cuma di Luwu saja,” ujar Imran.

Disamping itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Luwu, Andi Palanggi, menyebut bahwa hari pertama sekolah tahun ajaran baru akan dimulai pada 14 Juli 2025, bersamaan dengan pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa baru.

“Hari Senin sudah Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), bagi siswa baru,” kata Andi Palanggi.

Dengan adanya gerakan ini, pemerintah daerah berharap bisa menumbuhkan kesadaran bahwa peran ayah tak kalah penting dalam proses pendidikan dan pengasuhan anak di rumah maupun di sekolah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *